Jenis jenis pecahan dan penjelasannya (contoh)

JAREBAPAK.COM - Kita  ketahuu bahwasannya pecahan memiliki berbagai banyak jenisnya. Mulai dari pola karakter dan juka bentuk. Dan berikut ini akan bapak jalasakan secara singkat Jenis jenis pecahan dan penjelasannya (contoh).

Jenis jenis pecahan dan penjelasannya


Jenis-jenis Bilangan Pecahan Beserta Contohnya

Pecahan merupakan istilah martematika yang terdiri dari pembilang serta penyebut. Ada beberapa macam bilangan pecahan, antara lain sebagai berikut :

 1. Pecahan Biasa

Pecahan biasa merupakan pecahan yang pembilang serta penyebutnya adalah bilangan bulat. Contohnya : 1/2, 3/4, 5/7, 6/8, dan sebagainya.

2. Pecahan Murni

Suatu pecahan dapat disebut sebagai pecahan murni jika pembilang serta penyebutmya merupakan bilangan bulat dan nilai pembilangnya lebih kecil dari penyebutnya. Contohnya : 1/7, 2/12, 3/18, 4/17, 

Dan lainnya

3. Pecahan Campuran

Pecahan campuran ini merupakan kombinasi dari bagian bilangan bulat dan bagian pecahan murni. Contohnya : 2½, 3¼, 5¾, dan lain sebagainya.

4. Pecahan Desimal

Pecahan desimal merupakan pecahan yang penyebutnya 10, 100, 1000. dst. Yang selanjutnya dinyatakan dengan tanda koma seperti berikut ini.

3/10 = 0,3

70/100 = 0,70

6500/1000 = 6,5

5. Persen atau Perseratus

Persen merupakan pecahan yang penyebutnya merupakan nilai 100 dan dinyatakan dengan lambang %. Contohnya sebagai berikut.

6% = 6/100

20% = 20/100

60% = 60/100

Dan lainnya

6. Permil atau perseribu

Permil merupakan pecahan yang penyebutnya adalah nilai 1000 dan dinyatakan dengan lambang ‰, contohnya sebagai berikut.

2‰ = 2/1000

5‰ = 5/1000

20‰ = 20/1000

300‰ = 300/1000

Demikianlah penjelasan mengenai macam-macam bilangan pecahan beserta contohnya, semoga bermanfaat untuk temen-temen semua. Dan semoga temen-temen tidak akan pernah merasa kesulitan ketika menemukan pecahan ketika belajar matematika.

Post a Comment for "Jenis jenis pecahan dan penjelasannya (contoh)"